Cegah COVID-19, Pendaftaran Murid SD Secara Online dan Manual

Bandarlampung, Warta9.com – Guna mencegah penularan COVID-19, Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2020 di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Palapa, Bandarlampung, dilakukan secara online.

“Ada dua metode pendaftaran melalui online maupun datang langsung. Tapi jika datang langsung maka murid tidak kita ikutkan hanya walinya saja,” kata Kepala Sekolah SDN 2 Palapa, Sarifah, SPd, di Bandarlampung, Senin.(15/6/2020).

Sarifah menjelaskan, meskipun ada beberapa wali yang turut hadir, pihak sekolah tetap menjalankan protokol kesehatan seperti yang telah ditentukan pemerintah. Pihak sekolah tetap melakukan pemeriksaan suhu dan menyediakan tempat mencuci tangan.

“Biasanya wali murid yang hadir langsung ingin mengetahui kegiatan sekolah. Namun sebelum masuk kita sudah sediakan petugas untuk melakukan pemeriksaan kesehatan,” kata dia.

Sarifah menambahkan SDN 2 sendiri menargetkan untuk pendaftaran murid baru sebanyak 112 siswa dan siswi tahun ajaran 2020. Pendaftaran dimulai sejak tanggal 15-20 Juni 2020 mendatang. “Sampai hari ini sudah ada 100 orang yang mendaftar, dan kita lakukan melalui zona. Untuk yang mendaftar melalui online bisa melalui email dan kami juga menyediakan nomor handphone,” kata dia lagi. (W9-ars)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.