Gubernur Lampung Arinal Djunaidi Terima WTP dari Kementerian Keuangan

Staf Ahli Kemenkeu Oza Olavia menyerahkan piagam penghargaan WTP kepada Gubernur Lampung Arinal Djunaidi. (foto : ist)

Bandarlampung, Warta9.com – Menteri Keuangan RI, melalui Staf Ahli Kementerian Keuangan Bidang Penerimaan Negara Oza Olavia, menyerahkan Piagam Penghargaan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 2021 dari Kementerian Keuangan kepada Gubernur Lampung Arinal Djunaidi.

Penyerahan piagam WTP dilaksanakan pada acara Festival UMKM Kemenkeu Satu Lampung, Selasa (18/10/2022), dengan tuan rumah DJB Bengkulu dan Lampung. Sejumlah Bupati/Walikota juga menerima WTP dari Kemenkeu.

WTP yang diberikan Kemenkeu atas keberhasilannya Pemprov Lampung dan Pemerintah Kabupaten/Kota dalam menyusun dan menyajikan laporan keuangan tahun 2021 dengan Opini WTP.

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Arinal Djunaidi juga melakukan Penandatanganan Pembangunan Zona Integritas Kementerian Keuangan Provinsi Lampung.

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi melakukan Penandatanganan Pembangunan Zona Integritas Kementerian Keuangan Provinsi Lampung. (foto : ist)

Sementara itu, Kepala Perwakilan Kemenkeu Lampung Muhammad Dodi Fahrudin mengatakan, pada semester ini terjadi penurunan omset usaha sekitar 75%, 43% penurunan tenaga kerja dan 22% kesulitan membayar pinjaman selama masa pandemi Covid-19. Dengan ini, pemerintah menggerakkan beberapa program yakni kelompok usaha bersama, pembiayaan kredit usaha rakyat dan pembiayaan ultra mikro. Dimana program-program tersebut diharapkan mampu membantu memulihkan perekonomian di Indonesia secara masive.

Dodi berharap, kegiatan ini dapat membuka seluas-luasnya para penggiat UMKM untuk mengenalkan produk-produknya, meningkatkan produktifitas kerja serta menjadi ajang meningkatkan kualitas baik produk maupun sistem.

“Tidak hanya itu, kami siap berkomitemen dengan bapak/ibu untuk memajukan UMKM di Lampung. UMKM adalah wadah dan sarana untuk mensejahterakan masyarakat, perlu komitmen dan upaya yang kuat demi memajukan dan mensehjahterakan seluruh penggerak dan penggiat UMKM,” ujarnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut Anggota DPD RI Ahmad Bastian, Forkopimda Lampung, Kepala Kanwil DJP Bengkulu dan Lampung Tri Bowo, Kepala Perwakilan Kementerian Keuangan Provinsi Lampung Dody Fachrudin, Kepala Perwakilan BI Provinsi Lampung Budiyono, Bupati/Walikota se-Provinsi Lampung dan Direktur KUKMR BPDPKS Zaid Burhan Ibrahim. (W9-jam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.