Nasrullah Yusuf: Alhamdulillah Setelah Melalui Proses Pendidikan di Universitas Teknokrat Mahasiswa Bisa Berprestasi

Rektor Universitas Teknokrat Indonrsia HM. Narullah Yusuf bersama Ketua Yayasan Pendidikan Teknokrat H. Mahathir Muhammad. (foto : jam)

Bandarlampung, Warta9.com – Rektor Universitas Teknokrat Indonesia Dr. HM. Nasrullah Yusuf, SE, MBA, bangga dengan beberapa prestasi akademik dan non akademik yang diraih oleh mahasiswanya. Prestasi yang diraih itu tentu tidak lepas dari kesungguhan mahasiswa selama menempuh pendidikan dengan didukung para dosen yang mumpuni dan profesional dan fasilitas pendidikan di PTS Terbaik di Lampung ini memadahi.

Hal itu disampaikan oleh Nasrullah Yusuf, saat menerima kunjungan kerja Komandan Brigade Infanteri 4 Marinir/BS Piabung Lampung Kolonel Marinir Nawawi SE, MM, Jumat (5/6/2020).

Nasrullah Yusuf lebih lanjut mengatakan, Universitas Teknokrat Indonesia menerapkan disiplin dalam pendidikan. Disiplin dalam segala aspek, baik dalam mengikuti perkuliahan, pakaian dan kegiatan lainnya. Disiplin juga berlaku bagi dosen, sehingga kakender pendidikan berjalan dengan baik dan berdampak pada prestasi mahasiswa.

Di Universitas Teknokrat lanjut Nasrullah Yusuf juga Wakil Ketua Forum Rektor Indonesia ini, mahasiswa setelah tidak masuk perguruan tinggi negeri, tapi setelah melalui proses pendidikan di Universitas Teknokrat mereka bisa melakukan belajar dengan baik dan bisa berprestasi. “Ini semua tidak lepas dari proses pendidikan yang diterapkan di Universitas Teknokrat, didukung dengan tenaga pengajar yang mumpuni dan berkualitas,” ujar Nasrullah.

Kondisi ini dapat dilihat dari beberapa prestasi mahasiswa dalam lomba atau berbagai kejuaraan baik di tingkat regional, nasional bahkan ASEAN. Prestasi itu juga dapat dilihat dari beberapa alumni Universitas Teknokrat Indonesia yang mampu bersaing di dunia kerja.

Tidak heran bila saat ini beberapa alumni berkiprah atau bertugas di pemerintahan, BUMN, Lembagan Pemerintahan Vertikal, Kepolisian, dan di beberapa bidang dunia usaha serta pendidikan.

Dengan usia Universitas Teknokrat yang relatif baru, Nasrullah Yusuf terus melakukan pembenahan di semua aspek. Terutama meningkatkan pendidikan tenaga dosen ke jenjang pendidikan S2 dan S3. Sehingga nantinya para tenaga dosen muda bisa melanjutkan estafet pendidikan di Universitas Teknokrat Indonesia.

Informasi Calon Mahasiswa Universitas Teknokrat Indonesia :
1. Pendaftaran Online : 24 jam
2. Ujian dapat dilakukan 1 Hari Setelah Kartu Ujian Terbit (selesai Validasi Keuangan 1x 24 jam).
3. Login menggunakan No Ujian yang didapat.
4. Ujian Online
Senin-Sabtu: 10.00 – 18.00 WIB (waktu kerja)
5. Informasi Kelulusan dan Daftar Ulang dapat dilihat pada spmb.teknokrat.ac.id sesuai dengan tanggal pengumuman:
– Periode Gel 1: 29 Juni 2020
– Periode Gel 2: 13 Juli 2020
– Periode Gel 3: 3 Agustus 2020
– Periode Gel 4: 31 Agustus 2020
6. Mahasiswa Hanya Bisa akses Ujian sesuai dengan Course Jurusan yang dipilih. (W9-jam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.