Pakar Entreprenuership dari Turki dan Malaysia Beri Seminar di Universitas Teknokrat

Bandarlampung, Warta9.com – Universitas Teknokrat Indonesia, menggelar Seminar Internasional tentang “Digital Entreprenuership : Breaking Boundaries”, di Aula Lantai IV kampus setempat, Kamis (7/11/2018).

Seminar Internasional yang dilaksanakan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Teknokrat, menghadirkan pembicara dari tiga pakar dari Turki dan Malaysia.

Tiga pakar Entreprenuership yang tampil yakni, Prof. Gultekin Altuntas dari Istambul University Turki. Lalu Prof. Dr. Erlane K. Ghani dan Dr. Kamaruzzaman Muhsmmad keduanya dari Universiti MARA Malaysia.

Rektor Universitas Teknokrat Indonesia Dr. HM. Nasrullah Yusuf, SE, MBA, mengatakan, menghadapi Revolusi Industri 4.0, mahasiswa harus mempersiapkan diri sebagai entreprenuership. Dengan seminar yang dilaksanakan ini, bisa memberi pandangan dan wawasan bagi mahasiswa.

Nasrullah juga berharap para ahli entreprenuership dari Istambul University dan MARA Universiti dapat memberikan kiat-kiat kepada mahasiswa agar bisa menjadi entreptenuership atau wira usaha dimasa yang akan datang. (W9-jam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.