Puluhan Calon Pejabat Pemprov Lampung Ikuti Tes Uji Kompetensi di Kemendagri

 

Pejabat Pemprov Lampung ikuti tes kompetensi calon pejabat tinggi Pratama di Kemendagri. (foto : ist)

Bandarlampung, Warta9.com – Puluhan pejabat Pemprov Lampung sedang mengikuti seleksi lanjutan tes uji kompetensi manajerial dan sosial kultural di Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Kepala Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Lampung Meiry Harika Sari, saat dimintai keterangan, Selasa (2/4/2024), menjelaskan, pejabat yang mengikuti tes uji kompetensi mereka yang telah dinyatakan memenuhi syarat (MS) seleksi administrasi, calon Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP).

Karena itu, mereka berhak mengikuti tahapan uji kompetensi manajerial dan sosial kultural yang dilaksanakan pada, Senin sampai Selasa (1 – 2 April 2024), di Assesment Center Kementerian Dalam Negeri Gedung D (Biro Kepegawaian) Lantai 4, Jalan Medan Merdeka Utara.

Peserta Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung Tahun 2024, kata Meiry untuk mengisi dua jabatan yaitu, Jabatan Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balibangda) dan Jabatan Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda).

Kemudian dua jabatan Wakil Direktur di RSUDAM yaitu; Wakil Direktur Keperawatan, Pelayanan dan Penunjang Medik dan Wakil Direktur Umum dan Keuangan.

Dijelaskan, penetapan seleksi JPT berdasarkan, Berita Acara Rapat Panitia Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung Nomor: 04/PANSEL-JPTP/III/2024 tanggal 22 Maret 2024 tentang Pemeriksaan Kelengkapan Berkas Peserta dan Kesesuaian dengan Persyaratan Serta Penetapan Nilai Rekam Jejak (Administrasi).

Nama pejabat yang lolos seleksi Administrasi dan mengikuti tes uji kompetensi manajerial dan sosial kultural yaitu;

Nama Jabatan : Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah :
1. Dr. Sukismanto Aji, MSi, Nilai (93,75), peringkat 1
2. Tri Umaryani, SP, MSi, Nilai (87,50), peringkat 2.
3. Dr. ELIP HELDAN, AP., M.Si, nilai (75.00), peringkat 3
4. DANI WAHYUDI, S.STP., M.Si, nilai (68.75), peringkat 4.
5. Ir. SITI FATIMAH, M.M, nilai (68.75) peringkat 4.

Nama Jabatan : Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda):
1. HENRY RIDUAN, S.STP., M.H, nilai (68.75) peringkat 1
2. JON NOVRI, S.STP., M.IP, nilai (68.75) peringkat 1
3. Drs. KOHARUDDIN, M.M, nilai (68.75) peringkat 1
4. SYAFRIYADI, AP., M.Si, nilai (68.75) peringkat 1
5. Drs. VIKTOR LIBRADI HS, M.H, nilai (68.75) peringkat 1
6. BADARUDDIN, S.Sos., MM, nilai (62.50) peringkat 2.

Nama Jabatan : Wakil Direktur Keperawatan, Pelayanan dan Penunjang Medik pada RSUD Abdul Moeloek :
1. dr. SURYA PUSPA DEWI, M.ARS, nilai (75.00) peringkat 1
2. dr. YULIANA INDIANI, MM., M.Kes, nilai (62.50) peringkat 2
3. dr. IMAM GHOZALI, Sp.An. KMN., M.Kes, nilai (56.25) peringkat 3
4. dr. YUSMAIDI, Sp.B-KBD, nilai (50.00) peringkat 4.

Nama Jabatan : Wakil Direktur Umum dan Keuangan pada RSUD Abdul Moeloek :
1. dr. DJOHAN LIUS, M.KES, nilai (75.00) peringkat 1
2. dr. NINA VIRGINAWATI, M.HSM, nilai (62.50) peringkat 2
3. drg. HELLEN VERANICA, M.Kes, nilai (56.25) peringkat 3
4. dr. H. MARZUQI SAYUTI, SpOG (k), nilai (56.25) peringkat 3. (W9-jm)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.