Reses di Musim Pandemi Covid-19, Ali Wardana Bagi Beras dan Masker ke Warga

Bandarlampung, Warta9.com – Anggota DPRD Kota Bandarlampung Ali Wardana, SIP, melakukan reses ke daerah pemilihannya Kecamatan Kedaton, Labuhan Ratu dan Way Halim, Rabu (6/5/2020).

Kegiatan reses di musim pandemi Covid-19, dirubah polanya dari tatap muka menjadi kegiatan sosial dan sosialisasi pencegahan Covid-19. Tentunya Ali Wardana juga memberi kesempatan kepada warga untuk menyampaikan aspirasinya melalui selebaran aspirasi.

Kali ini Ali Wardana melakukan reses di Kelurahan Labuhanratu Raya, Gunung Sulah, Kedaton dan Kampung Baru Raya. Anggota DPRD Kota Bandarlampung dari Partai Golkar ini membagikan beras, nasi kota, kue dan masker kepada masyarakat.

Menurut Ali Wardana, reses kali berbeda dengan reses sebelumnya. Karena saat ini sedang pandemi Covid-19, maka reses tidak dilakukan dengan tatap muka secara massal tapi dilakukan dengan melakukan kunjungan ke rumah-rumah warga. Sebagai bentuk perhatian atas dampak ekonomi yang dialami masyarakat, maka reses kali Ali Wardana membagi beras dan makanan kepada warga juga masker.

Tentunya dalam kesempatan bertemu warga Ali Wardana juga menghimbau kepada masyarakat untuk menjadi diri dan keluarga dari penularan Covid-19. Warga dihimbau untuk sering cuci tangan dengan sabun dengan air bersih mengalir. Menjaga jarak, selalu memakai masker saat keluar rumah, tetap di rumah kecuali ada hal yang mendesak. Ia juga menghimbau masyarakat menjaga kebersihan dan pola hidup serta berolahraga. (W9-jam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.