Terpilih Kades Muara Payang, Yalin Aswi Tantawi Adakan Syukuran

Manna, Warta9.com – Sebagai wujud syukur terpilih Kepala Desa Muara Payang, Yalin Aswi Tantawi menjamu warga dan menyembelih seekor sapi di kediamannya, Sabtu (02/09/2023).

Kini dirinya resmi memimpin salah satu desa yang berada di Kecamatan Seginim, Kabupaten Bengkulu Selatan pasca dilantik oleh Bupati Gusnan Mulyadi beberapa waktu lalu.

Yalin Aswi Tantawi mengatakan, ini wujud rasa syukur lantaran warga telah mendukung dan memberi kepercayaan kepadanya. Bahkan, dalam kepemimpinannya ia meminta untuk bersama-sama memajukan Desa Muara Payang.

“Kemenangan ini bukan kemenangan saya pribadi, tetapi kemenangan ini adalah kemenangan warga. Saya sangat mengharapkan support dari warga untuk membangun desa,” kata Yalin Aswi kepada Warta9.

Pada kesempatan itu, Yalin berharap kepada teman politik kiranya dapat bersatu demi kesejahteraan warga dan kemajuan desa. Terlebih kepada senior hingga sesepuh mohon bantuan masukan serta nasehat.

“Mulai saat ini saya tidak mau lihat ada lagi warga saya yang berkelompok kelompok atau berkotak-kotak. Pilkades sudah selesai. Mari berpikir ke depan tentang rencana membangun ekonomi dan sumber daya manusia di Desa Muara Payang,” pungkasnya. (W9-Jhon)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.