Caleg Golkar Bandarlampung Tancap Gas, Kampanye Dialogis Dibekali STTP

HADIRI KAMPANYE CALEG LAIN – Yuhadi Ketua DPD Partai Golkar sering turun tangan mengisi kampanye caleg lain. (foto : ist)

Bandarlampung, Warta9.com – Ketua DPD Partai Golkar Kota Bandarlampung H. Yuhadi, SHi, menargetkan Partai Golkar menang dalam Pemilu 17 April 2019. Untuk mencapai target tersebut, calon anggota legislatif (Caleg) Golkar Bandarlampung yang tersebar di enam daerah pemilihan (Dapil), didorong terus untuk intens melakukan sosialisasi dan kampanye di masyarakat.

“Pemilu tinggal sebulan lagi, caleg Golkar Bandarlampung harus lebih giat lagi dalam melakukan sosialisasi. Semua caleg di enam dapil sudah bergerak menyapa calon pemilih. Target kita dalam Pemilu 2019 Golkar menang,” ujar Yuhadi.

Keseriusan Caleg Golkar dalam memenangkan Pemilu dapat dilihat dari Caleg yang mengajukan surat tanda terima pemberitahuan (STTP) kampanye. Dipastikan hampir setiap hari lanjut Yuhadi, ada caleg yang mengajukan STTP. Sebab, caleg Golkar yang melakukan pertemuan atau kampanye dialogis harus mengajukan STTP.

Gencarnya Caleg Golkar melakukan kampanye dialogis, hampir semua caleg di enam dapil. Dapil I hampir semua caleg turun, mulai Benny Halomuan, Sabnu Ali, Hj. Marwah, Nizirwansyah, Marlina, Wilan Kusuma.

Dapil II selain Yuhadi yang gencar berkampanye, caleg lain seperti Herlina Suud, Agoes Sulaiman, M. Rio Teguh, Bella juga terus bergerilya. Dapil 3 yang rajin turun Ali Wardana, Sucipto, Merida Damayanti. Dapil 4 lebih giat lagi, hampir semua caleg melakukan pertemuan seperti, Isfan Mahani, I Gede Eka Pradinata, Ismiari Azis, Iskandarsyah, Seno Aji, Suryantina, Yuliati juga rajin turun ke masyarakat.

Begitu juga dengan Dapil 5, meski tidak semeriah dalam sosialisasi Caleg Dapil 4, tapi dapil 5 juga bergerak semua. Seperti Caleg Indrawan, Darmawita, H. Rusfian, Ahmad Rifai, Oktavina Katansa, M. Fadil, Master Heli, selalu turun menyapa masyarakat.

Sedangkan Dapil 6, dari jauh-jauh hari sudah bergerak, baik secara formil kampanye dialogis maupun tatap muka. Seperti Heti Friskatati, Benson Wertha, Suratmin, Tina Handayani, Eddy Yanto, Dewi Saternen terus bergerak. Berbagai bentuk kegiatan digelar untuk menarik simpati warga di Dapil 6.

SOSIALISASI PENCOBLOSAN – Caleg Dapil IV Isfan melalukan sosialisasi pencoblosan saat kampanye dialogis. (foto : ist)

Dalam kampanye dialogis caleg DPRD Bandarlampung dari Golkar, Ketua DPD Golkar Bandarlampung Yuhadi, Wakil Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Lampung Rycko Menoza SZP, Caleg DPRD Provinsi Lampung Abi Hasan Muan dan Azwar Yacub, ikut turun menyapa masyarakat guna mendongkrak suara Golkar. (W9-jam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.