Esok, Tiyuh Toto Wonodadi Bagikan BLT DD April-Mei

SETELAH melalui proses pendataan dan musyawarah tiyuh/desa khusus, Tiyuh (Desa) Toto Wonodadi, Kecamatan Batu Putih, Kabupaten Tulangbawang Barat, Lampung, telah menetapkan sebanyak 51 kepala keluarga (KK) akan mendapatkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) melalui dana desa (DD) tahap pertama 2020.

BLT ini rencananya akan dibagikan langsung kepada masing-masing penerima secara tunai di Balai Tiyuh Toto Wonodadi, Kamis (14/5/2020) esok.

Kepalo Tiyuh (desa) Toto Wonodadi, Ali Husin, Rabu (13/5) mengatakan jumlah anggaran BLT dana desa sebesar Rp61,2 juta. Dana ini telah sesuai aturan pemerintah dari persentase dana pagu anggaran.

“Setelah dilakukan verifikasi dan melalui musyawarah tiyuh khusus, ditetapkan 51 KK di Tiyuh Toto Wonodadi yang memenuhi syarat terdampak COVID-19 mendapatkan BLT melalui dana desa,” ujar Ali Husin, kepada warta9.com.

Setiap penerima akan mendapat BLT dana desa selama dua bulan, yakni bulan April-Mei sebesar Rp.1.200 ribu. Sedangkan untuk sisa BLT satu bulan Rp.600 ribu akan dibagikan pada bulan Juni 2020 mendatang.

Pemberian dana ini dilakukan dengan cara tunai ke masing-masing KK. Dimana penerima bisa mengambil di Balai Tiyuh Toto Wonodadi esok (14/5) mulai pukul 10.00 Wib, dengan tetap melaksanakan social distancing dan physical distancing.

“Adapun 51 KK penerima BLT melalui dana desa ini sebagian besar berprofesi sebagai petani, buruh, hingga profesi lain yang terdampak pandemi Covid-19,” tandas pria yang akrab disapa Ali ini. (W9-jon)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.