Gubernur Arinal Djunaidi dan Wagub Chusnunia Dijadwalkan Shalat Iedul Adha di Lapangan Saburai Enggal

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi

Bandarlampung, Warta9.com – Gubernur Lampung Ir. Arinal Djunaidi bersama Wagub Chusnunia, pejabat utama Pemprov Lampung dan keluarga bersama umat muslim dijadwalkan Shalat Idul Adha 1444 H, di Lapangan Saburai, Enggal Bandarlampung, Kamis (29/6/2023).

Kepastian Gubernur Lampung dan Wagub Chusnunia Shalat Idul Adha Lapangan Saburai sudah dijadwalkan dalam agenda Gubernur Lampung oleh Biro Adpim Pemprov Lampung.

“Gubernur Lampung Bapak Arinal Djunaidi dan ibu Wagub akan mengikuti salat Idul Adha bersama dengan Kepala Kemenag Lampung dan jajaran Forkopimda Provinsi Lampung,” demikian disiarkan oleh Plh Kadis Kominfotik Lampung Achmad Syaefullah, Rabu (28/6/2023).

Lebih lanjut Achmad Syaefullah menjelaskan, Shalat Idul Adha, Kamis akan dimulai pada pukul 06.30 WIB. Bertindak selaku Khotib Ied Ketua Umum MUI Provinsi Lampung Prof Dr. KH. Mukri dan bertindak sebagai Imam Kepala KUA Rajabasa Bandar Lampung H Hasbuna.

Bersamaan dengan Shalat Ied, Syaefullah mengajak umat muslim yang merayakan Idul Adha 1444 untuk ikut bergabung dalam Shalat Ied di Lapangan Saburai Enggal.

Dalam kesempatan ini, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi akan menyerahkan hewan kurban sapi kepada masyarakat. (W9-jam)

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.