Hari Ini, Universitas Teknokrat Gelar Wisuda Periode II Tahun 2023

 

Bandarlampung, Warta9.com – Hari ini, Rabu (20/12/2023), Universitas Teknokrat Indonesia (UTI), menggelar wisuda periode II Tahun 2023.

Wakil Rektor Universitas Teknokrat Indonesia Dr. Mahathir Muhammad, SE, MM, mengatakan, wisuda yang digelar di Gelanggang Mahasiswa Dr. HM. Nasrullah Yusuf, diikuti tiga fakultas yaitu: Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer (FTIK). Fakultas Sastra dan Ilmu Pendidikan (FSIP) dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB).

Mahathir menjelaskan, wisuda akan dipimpin oleh Rektor UTI Dr. HM. Nasrullah Yusuf, SE, MBA, dalam sidang senat terbuka, dihadiri oleh Kepala LLDikti Wilayah 2, Pembina Yayasan Pendidikan Teknokrat, Ketua Yayasan Pendidikan Teknokrat.

Wisuda periode II tahun 2023 mengambil Tema “Lahirkan Pemimpin Inovatif Berdaya Saing Global Untuk Meraih Indonesia Emas”.

Dalam wisuda kali ini juga akan diumumkan 9 wisudawan dan wisudawati teladan. Juga ada 32 lulusan terbaik dari berbagai jurusan yang ada di Universitas Teknokrat.

Mahathir menambahkan, karena peserta wisuda periode II cukup banyak, maka pelaksanaan wisuda berlangsung dua hari, Rabu dan Kamis 20-21 Desember 2023. (W9-jm)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.