Kwarda Lampung Serahkan SK Kepengurusan Kwarcab Pramuka Bandarlampung

Ketua Harian Kwarda Lampung Zainuri menyerahkan naskah SK Kepengurusan Kwarcab Kota Bandarlampung. (foto : ist)

Bandarlampung, Warta9.com – Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Provinsi Lampung Chusnunia Chalim, diwakili Ketua Harian Kwarda Lampung Dr. Zainuri menyerahkan naskah SK pengurus Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Bandarlampung. Penyerahan naskah SK kepengurusan Kwarcab Kota Bandarlampung diserahkan kepada Ketua Kwarcab Bandarlampung Suhendar Zuber, di Kwarda Provinsi Lampung, Rabu (11/5/2022).

Dalam kesempatan ini Ketua Harian Kwardah Lampung Zainuri mengharapkan agar Kwarcab Kota Bandarlampung menjadi barometer kepramukaan di Lampung.

Harapan itu disampaikan Zainuri dalam pertemuan dalam penyerahan naskah surat keputusan Kwarda Lampung tentang susunan kepengurusan Mabicab, Kwarcab, dan LPK Gerakan Pramuka Kota Bandarlampung masa bakti 2022-2027.

Zainuri berharap agar Kwarcab Kota Bandarlampung dapat meningkatkan frekuensi kegiatan kepramukaan sehingga Kota bandarlampung dapat menjadi tolok ukur kegiatan kepramukaan. “Kwarcab Kota Bandarlampung memiliki potensi sumber daya kepramukaan cukup besar karena itu frekuensi kegiatan perlu ditingkatkan,” harap Zanuari.

Lebih lanjut Zainuri meminta agar dilakukan revitalisasi Saka, Sako serta pemberdayaan Pusdiklat dan Puslitbang kegiatan Pramuka penegak dan pandega juga harus ditingkatkan.

Zainuri juga berpesan agar Kwarcab Kota Bandarlampung dapat segera mengagendakan pelantikan pengurus. “Segera lakukan koordinasi dan komunikasi guna kelancaran acara tersebut pinta,” Zainuri.

Turut mendampingi ketua harian Kwarda Lampung antara lain Waka Orghakum Prof Dr. Wan Abbas Zakaria, Sekretaris Jwarda Dr. Mubasit, Wases II Maman, Sesbit Orgagum Joni Widodo dan Wakaset Silan.

Sementara perwakilan Kwarcab Kota Bandarlampung hadir Ketua Kwarcab Kota Bandarlampung Suhendar Zuber, Ketua Harian Kwarcab Wan Abdurrahman, Waka Binawasa Wasiat Sekretaris Kwarcab Syahroni dan Afrizal.

Ketua Kwarcab Bandarlampung Suhendar Zuber mengucapkan terimakasih kepada Ketua Kwarda Lampung dan jajarannya atas penyerahan naskah SK Kepengurusan Kwarcab Bandarlampung. Ia akan segera melakukan koordinasi dengan jajaran pengurus untuk persiapan pelantikan. (W9-jam)

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.