Mulyadi Irsan : Pringsewu Menjadi Rising Star, Kabupaten Bercirikan Kota

Penjabat Bupati Pringsewu Adi Erlansyah menyerahkan RKPD 2024 kepada Kepala Bappeda Lampung Mulyadi Irsan. (foto : ist)

Pringsewu, Warta9.com – Gubernur Lampung Arinal Djunaidi diwakili oleh Kepala Bappeda Provinsi Lampung Mulyadi Irsan membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2024 Kabupaten Pringsewu, di Aula Utama Bupati Pringsewu, Kamis (9/3/2023).

Gubernur Lampung dalam sambutan tertulis yang disampaikan oleh Kepala Bappeda Provinsi Lampung Mulyadi Irsan menyampaikan, Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2024 Kabupaten Pringsewu untuk menyusun program dan kegiatan Tahun 2024. Karena itu, perlu mensinergikan pembangunan Nasional, Provinsi dan Kabupaten Pringsewu.

Tema pembangunan Nasional Tahun 2024 yaitu ”Mempercepat Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan”, untuk Provinsi Lampung ”Pemantapan Transformasi Ekonomi dan Kualitas Sumber Daya Manusia menuju Rakyat Lampung Berjaya”. Khusus Kabupaten Pringsewu telah ditetapkan tema yaitu “Penguatan Sektor Ekonomi Strategis dan Kualitas Sumber Daya Manusia”.

Melihat tema tersebut kata Gubernur, terlihat sekali sudah ada sinergi antara perencanaan pembangunan dari tingkat Nasional, Provinsi, dan Kabupaten Pringsewu, dengan penekanan pada isu peningkatan ekonomi dan kualitas sumber daya manusia.

Gubernur Lampung menyampaikan ada enam prioritas yang harus kita perhatikan pada Tahun 2024, yaitu; Meningkatan investasi dan nilai tambah produk unggulan. Meningkatkan kualitas sumberdaya manusia; Pembangunan Infrastruktur; Reformasi Birokrasi; Kehidupan Masyarakat yang Religius, Aman dan Berbudaya; Pengelolaan Lingkungan yang Berkelanjutan dan Mitigasi Bencana”.

”Terakhir saya sampaikan Program dan Kegiatan Pemerintah Provinsi Lampung Tahun 2023 yang berlokasi di Kabupaten Pringsewu diantaranya adalah penyediaan dan pengembangan sarana dan prasarana pertanian, perkebunan, perikanan, dan peternakan. Pengembangan Sumber Daya Manusia, Pengelolaan Pendidikan Sekolah Menengah Atas dan Kejuruan dan Pendidikan Khusus; Pembangunan Fisik Sekolah Luar Biasa (SLB); Penyediaan Layanan Kesehatan dan Penyediaan Fasilitas Pelayanan, Sarana, Prasarana dan Alat Kesehatan.

Penyelenggaraan Jalan Provinsi, Pengelolaan Sumber Daya Air Sistem Irigasi, Penyelenggaraan Prasarana sarana dan utilitas umum permukiman, penataan kawasan permukiman jumuh dan lain-lain.

Masih dalam Musrenbang RKPD Tahun 2024 Kabupaten Pringsewu, Mulyadi Irsan mengatakan, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Pringsewu saat ini berada di peringkat ketiga dari 15 kabupaten/kota se-Provinsi Lampung, setelah Kota Bandar Lampung dan Kota Metro. Atau nomor satu untuk kabupaten se-Provinsi Lampung.

Selain itu, kata Mulyadi, dari seluruh kabupaten/kota di Provinsi Lampung, pihaknya mencatat ada 5 kabupaten/kota yang memberikan dukungan kuat terhadap pembangunan daerah Provinsi Lampung. Yaitu Kota Bandar Lampung, Kota Metro, dan 3 kabupaten, yang satu diantaranya juga adalah Kabupaten Pringsewu. “Pringsewu menjadi Rising Star dan menjadi sebuah fenomena yang menarik. Sebab sebagai kabupaten yang terbilang muda, mampu melesat dan mengungguli kabupaten-kabupaten lama dan tua di Provinsi Lampung,” ujar Mulyadi.

Kepala Bappeda Lampung ini mengapresiasi Pemkab Pringsewu, dan sebagai Rising Star diharapkan kedepan Pringsewu bisa memberikan kontribusi positif terhadap pembangunan di Provinsi Lampung. Sebagai kabupaten, menurut Mulyadi Irsan, Pringsewu lebih bercirikan sebagai kota, baik dari pola kehidupan masyarakat, penggerak perekonomian dan lain sebagainya.

Sementara itu, Pj. Bupati Pringsewu Adi Erlansyah memyampaikan, Musrenbang RKPD merupakan tindak lanjut Konsultasi Publik Rancangan RKPD pada 7 Februari 2023 lalu. Musrenbang RKPD Kecamatan 14-16 Februari 2023, dan Forum Gabungan Perangkat Daerah 28 Februari-2 Maret 2023.

“Dari rangkaian panjang tersebut, insya Allah keseluruhan proses perencanaannya telah benar-benar diselaraskan dengan tema dan prioritas pembangunan nasional dan Provinsi Lampung,” tutur Adi Erlansyah.

Selain Pj. Bupati Pringsewu Adi Erlansyah, Musrenbang dihadiri juga oleh Ketua Ikatan Ahli Perencanaan Provinsi Lampung Dr. Ir. Citra Persada, M.Sc, Ketua DPRD Kabupaten Pringsewu Suherman, Sekdakab Pringsewu Heri Iswahyudi, beserta jajaran pemerintah daerah dan Forkopimda beserta instansi vertikal Pemkab Pringsewu, para pelaku usaha, perbankan, akademisi, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda serta tokoh masyarakat setempat. (W9-jam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.