Partai Koalisi Perubahan di Pesisir Barat Bahas Pemenangan Anies Baswedan – Cak Imin

Pesisir Barat, Warta9.com – Silaturahmi Partai koalisi Perubahan Kabupaten Pesisir Barat untuk mendukung calon Presiden pada Pemilu 2024 mendatang, pada pasangan AMIN yakni Anies Rasyid Baswedan (Anies Baswedan) dan A.Muhaimin Iskandar (Cak Imin).

Partai koalisi tersebut terdiri dari empat partai gabungan yakni, Nasdem, PKS, PKB dan Partai Ummat, silaturahmi tersebut dipusatkan di Kantor Nasdem, yang berada di Pasar Ulu, Kecamatan Pesisir Tengah, pada Selasa (3/10/2023), sekitar Pukul 16.30 WIB

Bacaan Lainnya

Disampaikan Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu), Hendrik Gunawan dari Partai Nasdem bahwa, pertemuan pada sore hari tersebut adalah untuk memperkuat pasangan bakal calon presiden Anies Rasyid Baswedan dan bakal calon wakil presiden Muhaimin Iskandar.

Seperti yang dilakukan jajaran partai koalisi pembahasan pemenangan Anies – Muhaimin (AMIN) untuk Pemilu 2024 mendatang.

Salah satu hasil pembahasan dari pertemuan tersebut agar ketiga partai kompak menginstruksikan kadernya melakukan pergerakan kemenangan. Kemudian seluruh bakal caleg memasang atribut alat peraga sosiaslisasi (APS) yang memajang gambar Anies – Muhaimin.

“Kami bahas langkah-langkah pemenangan, terutama menggerakan bacaleg kami,” ujar Hendrik.

Sementara disampaikan Ketua DPD Nasdem Pesisir Barat, Agus Istiqlal
Maka hari ini kami juga sengaja mengundang simpul-simpul relawan, tujuannya antara simpul dengan pengurus partai bisa saling kenal dan saling sinergi,” kata Agus.

Agus juga menegaskan, Partai NasDem selaku partai pertama yang mendeklarasikan dukungan kepada Anies tetap berkomitmen untuk berada di barisan rakyat yang menginginkan perubahan. Walau mendapat banyak cobaan, partai Nasdem tetap berkomitmen dan semakin yakin karena mendapat dukungan dari PKS, PKB dan Partai Ummat.

“Sejak mendeklarasikan dukungan kepada Anies pertama kali, Nasdem sudah menghadapi berbagai tantangan yang tidak mudah. Hingga hari ini cobaan masih terus terjadi. Kami semakin teguh dengan dukungan dari PKS dan PKB serta Partai Ummat” tegasnya.

Selain itu sambutan dari Ketua PKB, Ali Yudiem juga mengingatkan jika tidak bisa memenangkan AMIN di 2024 maka momentum perubahan mungkin akan datang 20 bahkan 30 tahun mendatang.

“Kalau 2024 kita tidak bisa memenangkan AMIN, maka momentum perubahan itu mungkin baru datang 20 atau 30 tahun kedepan. Karena itu, mari kita satukan hati dan tindakan kita untuk memenangkan AMIN,” kata Ali. Hal senada juga disampaikan oleh ketua DPD PKS, Ahmad Husain serta Partai Ummat. (Eva)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.