Pemkab Tulangbawang Rapat Bahas Rumah ATM Bank Lampung

Rapat pembahasan rumah ATM Bank Lampung. (foto : ist)

Tulangbawang, Warta9.com – Pemerintah Kabupaten Tulangbawang bersama PT. Bank Lampung Cabang Pembantu Menggala, menggelar rapat rencana perjanjian kerjasama antara Pemkab Tulangbawang dengan PT. Bank Lampung Capem Menggala.

Rapat yang dilaksanakan di Ruang Rapat Sekretaris Daerah Kabupaten Tulang Bawang, Selasa 27 Juli 2022,
dipimpin oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setdakab Tulang Bawang, membahas Rumah ATM Bank Lampung. Hadir dalam rapat, Asisten Bidang Administrasi Umum, Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Kepala Bagian Hukum, Kepala Bagian Kerja Sama, Pejabat Fungsional Bagian Kerja Sama, dan Pejabat Fungsional Bagian Umum.

ATM (Automated Teller Machine) Memudahkan Nasabah Perbankan  untuk mengambil uang dan mengecek  rekening tabungan nasabah tanpa perlu dilayani oleh seorang ‘teller’ di Bank, dalam kesempatan rapat ini, diharapkan kepada PT. Bank Pembangunan Daerah Lampung Terutama Capem Menggala dapat meningkatkan sarana dan pelayanan di Rumah ATM.

Karena banyaknya keluhan dari nasabah/pengguna seperti pintu yang sulit untuk dibuka, terkadang tidak ada bukti transaksi, serta apabila melakukan penarikan uang nya berhamburan.

Perpanjangan Perjanjian Kerja Sama sebelumnya tahun 2017 s/d 2022,  draft Perjanjian Kerja Sama ini merupakan permintaan dari PT. Bank Pembangunan Daerah Lampung untuk melakukan perpanjangan Perjanjian Kerjasama kembali mengingat jangka waktu pada Perjanjian Kerjasama sebelumnya telah berakhir. (W9-to)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.