PkM Dosen Universitas Teknokrat di SMK Satu Nusa 3, Buat Desain dan Merakit Jembatan Mini

Tim PkM Universitas Teknokrat memberi materi merakit jembatan mini. (foto : ist)

Bandarlampung, Warta9.comUniversitas Teknokrat Indonesia (UTI) melakukan kunjungan ke SMK Satu Nusa 3 Bandarlampung. Kedatangan dosen dan mahasisw UTI ke sekolah ini untuk melaksanakan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) yang diselenggarakan pada, Senin (16/1/2023).

Kehadiran tim Universitas Teknokrat ke SMK Satu Nusa 3 Bandarlampung diterima dan disambut hangat oleh Kepala Sekolah Taufik Sholeh, S.Pd.

Dalam kegiatan PkM di SMK Satu Nusa 3, Tim dosen dibantu mahasiswa menyampaikan materi tentang desain dan Merakit Jembatan Mini menggunakan Tooth Pick. Kegiatan ini
dipandu oleh dosen Rizky Ismail. Sedangkan mahasiswa yang ikut dalam kegiatan PkM, dari Teknik Sipil yaitu; Agung Romdoni, Yoga Kaharudin Bahri, Renanda Okta sari, Dea Septa Ananda, Ahmad fachriza dan Adetiya Saputra.

Dalam kesempatan ini juga dilaksanakan Penandatanganan Notakesepahaman antara UTI dan SMK Satu Nusa 3 Bandarlampung.

Kepala SMK Satu Nusa Taufik Sholeh, S.Pd, menyambut baik kegiatan yang dilakukan dosen Universitas Teknokrat Indonesia. Iya berharap dengan pembelajaran ini akan menambah pengetahuan bagi siswa.

Taufik juga berharap kerjasama antara SMK Satu Nusa 3 dengan Universitas Teknokrat dapat terus berjalan. Karena siswa bukan hanya belajar di ruang kelas tapi hendaknya banyak praktik untuk memperbanyak pengetahuan. (W9-jam)

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.