Prof Sunarto Lantik Pengurus KONI Lamtim, Sarpras Olahraga Harus Dilengkapi untuk Raih Prestasi

Lampung Timur, Warta9.com – Wakil Ketua Umum I Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Lampung Prof Sunarto, melantik Pengurus KONI Kabupaten Lampung Timur Masa Bhakti 2020-2024, Selasa (29/12/2020), di GOR Bumei Tuwah Bepadan.

Prof Sunarto yang mewakili Ketua Umum KONI Lampung Prof M Yusuf S Barusman, dalam sambutannya mengatakan, dalam membina olahraga bukan hanya gizi, visi dan misi. Tetapi juga harus melengkapi sarana dan prasarana (sarpras) olahraga, sehingga bisa kembali berprestasi di tingkat Provinsi.

“Lampung Timur pada Porprov Lampung 2017 lalu berada di peringkat 9. Maka di Porprov mendatang harus meningkat. Kita akan melaksanakan Pekan Olahraga Provinsi, pada tahun 2022 yang rencananya berlangsung di Pringsewu,” kata Prof Narto.

Dia juga menyampaikan permohonan maaf, karena ketua Umum KONI Provinsi tidak bisa hadir karena sedang ada tugas ke luar negeri. Untuk itu, ia ditugaskan mewakili Ketua Umum.

Sementara itu, Ketua Umum KONI Lampung Timur Muhammad Khadafi Azwar, mengucapkan terima kasih baik kepada KONI Provinsi maupun para undangan serta Sekda Lamtim Tarmizi. Khadafi berharap dan meminta dukungan sepenuhnya kepada KONI Provinsi maupun insan olahraga Lamoung Timur, agar olahraga di Kabupaten tersebut bisa berprestai.

“Kami akan teteap fokus akan membina atlet. Lampung Timur di PON XX/2021 mendatang, juga menyunbangkan atlet di cabang bulu tangkis. Semoga di PON berikutnya kita bisa terus menyumbang atlet bagi Provinsi Lampung,” kata Khadafi.

Pelantikan yang berjalan sederhana dan mematuhi Protokol Kesehatan, dihadiri oleh Sekdakab Lamtim Tarmizi, Kadispora Lamtim Merah Juansyah. insan olahraga Lampung Timur baik dari cabang olahraga maupun tokoh olahraga, sedangkan dari KONI Lampung selain Prof Sunarto yaitu Kabid Organisasi Topan Indra Karsa, anggota Alfi Darwin, Bidang Humas Herman Afrigal dan Staf Sukur Agustiawan. (W9-ha)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.