Radio ASN Mengudara di Lampung Fair

Bandarlampung, Warta9.com – Radio ASN milik Dinas Kominfo Provinsi Lampung selalu menghadirkan nara sumber kepala daerah untuk memaparkan program kerja yang dijalani, pencapaian dan juga kebijakan pembangunan di kabupaten/kota yang dipimpinnya.

Hal itu dikatakan oleh salah satu penyiar Radio ASN Desfita Dewi, di stand Kominfo Lampung dalam ajang Lampung Fair, Rabu (24/10/2018). Selama pelaksanaan Lampung Fair, Radio ASN mengudara dari Stand Dinas Kominfo di Lampung Fair PKOR Way Halim.

Fita panggilan akrabnya menyapa warga Bandarlampung melalui frekuensi 107.9 FM. “Kita tugasnya memang menyapa warga Bandarlampung dan sekitarnya, biasanya kami hadir di lingkungan pemprov Lampung tiap hari nya tetapi ini karena lagi ada pestanya masyarakat Lampung, kita hadir di Lampung Fair live loh,” urainya.

Tiap hari nya Dinas Kominfo Lampung yang menaungi radio ASN ini katanya selalu menghadirkan para pemimpin daerah untuk membahas program kerja nya.

“Ya kita undang mereka untuk hadir berdialog langsung jika mereka tidak dapat hadir di wakilkan, mempertanyakan apa saja sih yang sudah di lakukan dan apa saja yang akan di kerjakan untuk pembangunan kabupaten/kotanya dan kita juga tanya capaian kerja dan kebijakan pembangunan disetiap daerah kepada mereka,” jelasnya.

Jika ingin mendengarkan secara langsung talkshow ini, Fita menghimbau untuk warga Bandarlampung hadir ke stand Dinas Kominfo yang berada di dekat pintu masuk sebelah kiri Lampung Fair. (W9-jam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.