RSU Bandar Negara Husada Rawat 16 Pasien Covid-19 asal Bandarlampung

Bandarlampung, Warta9.com – Setelah merawat 48 pasien positif Covid-19 dan semua sembuh. Kini RS Umum Bandar Negara Husada (RSUBHN) Kota Baru Jati Agung Lampung Selatan, merawat 16 pasien positif Covid-19.

Direktur RSUBHN Kota Baru dr Djohan Lius, MKes, kepada Warta9.com, Rabu (24/6/2020) mengatakan, sebanyak 16 pasien terkonfirmasi positif Covid-19 atau virus corona dirawat di RSBNH Kota Baru. Pasien mulai masuk Sabtu sore, 20 Juni 2020, 5 pasien. Kemudian, Minggu dan Senin juga masuk lagi, sehingga total 16 pasien.

Djohan mengatakan, semua pasien yang diisolasi dan dirawat asal Kota Bandarlampung. Ada pasien yang masih bayi berusia 6 bulan yang diduga terpapar Covid dari ayah dan ibunya yang juga tengah menjalani perawatan di RSDBNH.

“Masuknya berbeda. Mulai masuk hari Sabtu sore (20/6/2020) sebanyak 5 pasien. Hari Minggu tambah 3 dan terus bertambah hingga saat ini total ada 16 pasien,” jelas dr Djohan.

Secara keseluruhan pasien tersebut dengan status terkonfirmasi positif. “Semua yang masuk rumah sakit ini yang sudah dikonfirmasi positif. Sudah ada hasil swab,” Ujarnya. “Semuanya dari Bandar Lampung, dari satu lokasi Kecamatan Panjang,” kata dia.

RSDBNH sendiri sebelumnya sempat kosong pasien Covid-19 dalam lima hari sejak pasien terakhir asal Lampung Tengah Nomor 109 dinyatakan sembuh dan pulang pada 15 Juni 2020 lalu. (W9-jam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.