SD Negeri 78 Ikut Berpartisipasi Dalam Peringatan HUT Kabupaten BS Ke-75

SD Negeri 78 Kabupaten Bengkulu Selatan. (foto : jhon)

Manna, Warta9.com – Dalam rangka memeriahkan HUT ke-75 Kabupaten Bengkulu Selatan (BS), SD Negeri 78 ikut ambil bagian dengan mengirim peserta lomba tari adat dan tari tapa pengantin.

Lomba ini sebagai bentuk pengenalan terhadap siswa-siswi tentang adat dan budayah yang ada di kabupaten BS.

Bacaan Lainnya

Ketika dijumpai warta9, Kepala Sekolah SD Negeri 78 BS, Irawan, S.Pd mengatakan, dalam acara HUT Bengkulu Selatan ke-75 seluruh sekolah dasar ikut ambil bagian mengikuti lomba tersebut.

“Pertama lomba tari Andun atau tari adat, kedua tari tapa pengantin yang nantinya akan di gelar di depan pendopo lapangan sekundang,” ucap Kepsek.

Sebelumnya, kami sebagai dewan guru mempersiapkan anak anak yang akan ikut nantinya. Ia berharap perwakilan dari SD Negeri 78 menjadi pemenang dalam kegiatan lomba tersebut.

“Sebagai bentuk persiapan kami sudah melatih anak anak yang akan ikut nantinya dan memberikan masukan bahwa ini ialah bentuk kekayaan seni dan budaya adat yang ada di Bengkulu Selatan,” imbuhnya.

Disamping itu, Irawan meminta tokoh adat yang ada dalam desa setempat untuk melatih dan memberikan sejarah adat dan budaya tentang tari adat dan tari tapa pengantin. (W9-Jhon)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.