Suara Dentuman Misterius Terdengar di Lampung Hingga Sumatera Selatan

Bandarlampung, Warta9.com – Dari pengakuan berbagai sumber, suara dentuman misterius terdengar di beberapa lokasi, mulai dari Bandar Lampung, Lampung Barat, Way Kanan, dan Mesuji yang berada di Provinsi Lampung. Sedangkan di Provinsi Sumatera Selatan Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur, Ogan Komerin Ulu, dan Ogan Ilir juga ada yang mendengar suara dentuman tersebut.

“OKU Timur sudah ramai membahas masalah suara itu (dentuman, red) sejak malam selasa,” ujar Juli Haryanto, warga OKU Timur Sumatera Selatan.

Sedangkan di Ogan Ilir, Sumatera Selatan, Adi mengaku sudah tiga hari berturut-turut mendengar suara dentuman tersebut. “Waduh kalau suara dentuman itu di sini juga ada bang, sudah 3 malam ini, dan sekarang juga masih ada,” tulisnya dalam group WhatsApp.

Dari Lampung suara dentuman tersebut terakhir terdengar selasa (25/12) sekira Pukul 21.50 WIB, seperti di ungkapkan Nia Ferda warga Kasui yang mengatakan telah mendengar suara dentuman sejak kemarin, Senin 24 Desember 2018 (red).

Suara tersebut masih menjadi misteri dikalangan masyarakat awan, sehingga banyak masyarakat yang menerka suara tersebut datangnya dari suara letusan Anak Gunung Krakatau. (W9-Aji)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.