Adi Rasyid : Mari Terus Dukung Program Pemerintah Hadapi Pandemi Covid-19

Kotabumi, Warta9.com – Ditengah wabah virus corona, khususnya di Lampung Utara (Lampura), menimbulkan kekhawatiran tersendiri bagi masyarakat, dan juga sangat berpengaruh bagi perekonomian.

“Melihat kondisi yang ada, kita perlu sadar bahwa penyebaran virus corona menjadi musuh bersama saat ini. Karenanya perlu solidaritas sosial untuk menghadapi dan menekan pandemi,” ujar Adi Rasyid, salah satu tokoh pemuda Lampura, disela-sela kegiatan bhakti sosial yang dilakukannya, Selasa (25/8/2020).

Menurutnya, mulai dari diri sendiri, tenaga medis, pelaku bisnis, pemilik dan pengelola rumah sakit, hingga pemerintah tak boleh egois atau inividualistis, semua harus saling mendukung, saling peduli, saling tolong- menolong dan sama-sama melakukan sesuatu sesuai porsinya masing-masing, sesuai anjuran yang dikeluarkan oleh WHO dan Tim Gugus yang berada di Kabupaten.

Dirinya berpesan dan mengajak masyarakat untuk terus mendukung program Pemerintah dalam penangan Covid 19 khsusunya di Kabupaten Lampung Utara. Dengan cara, memakai masker, jaga jarak, rajin mencuci tangan atau menggunakan hansanitizer.

“Lalu mari kita dukung pula program pemerintah yang untuk merakyat khusus di wilayah Kab. Lampung Utara serta kita dukung program – Polri agar bersama – sama menjaga kamtibmas yang kondusif dan memberantas premanisme serta serta Program Polres Lampung Utara memberantas segala bentuk kejahatan guna menjaga situasi yang kondusif pada masa Pandemi Covid 19 di Kab. Lampung Utara,” tukasnya. (Rozi/Van)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.