Bupati Winarti Terima SAKIP dari Menpan RB

Bali, Warta9.com – Bupati Hj. Winarti, SE, MH menghadiri acara penyerahan hasil evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) Provinsi/Kabupaten/Kota Wilayah II tahun 2019 di Inaya Putri Bali Kawasan wisata Nusa Dua, Badung, Bali, Senin (27/01/2020).

Dalam penyerahan SAKIP turut hadir, Kepala Inspektur, Dr. Pahada Hidayat, Kepala Bappeda-Litbang Dicki Soerahman, SE dan Kadis Kominfo Dedy Palwadi, AP, MM.

Tujuan dari evaluasi SAKIP untuk menilai tingkat akuntabilitas pertanggungjawaban terhadap penggunaan anggaran dalam rangka terwujudnya pemerintahan yang berorientasi kepada hasil serta memberikan saran perbaikan yang diperlukan.

“Pemkab Tulang Bawang baru saja menerima hasil (SAKIP) dan ini menjadi evaluasi kita bersama satker Organisasi Perangkat Daerah (OPD) agar lebih baik lagi,” sebut Bupati yang akrap disapa Bunda ini.

Ia mengatakan hasil evaluasi itu berdasarkan amanat peraturan pemerintah Nomor 8 Tahun 2006.

“Tentang pelaporan keuangan dan kinerja Instansi pemerintah dan peraturan presiden nomor 29 tahun 2014 tentang sistem akuntabilitas kinerja,” terangnya. (Wan-Rills)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.