Dinas PUPR Tulang Bawang Tinjau Titik Nol Jaringan Perpipaan

Tulang Bawang, Warta9.com – Dinas Pekerjaan Unum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Tulang Bawang Lampung, meninjau titik nol peningkatan SPAM jaringan perpipaan kawasan perdesaan, Rabu (21/4/2021).

Peninjauan itu dilakukan di Kampung Moris Jaya Kecamatan Banjar Agung, Kampung Medasari Kecamatan awajitu Selatan, Kampung Mesir Dwi Jaya Kecamatan Gedung Aji Baru.

Hal itu juga sesuai program Bupati Tulang Bawang Dr. Winarti, SE., MH Bergerak Melayani Warga (BMW). Pembangunan ini akan terus menjadi program berkelanjutan.

Kepala Bidang Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum da Penataan Ruang (PUPR) Abdul Latief Gunawan  selaku PPK mewakili Kepala Dinas M. Puncak Stiawan mengatakan, dalam pelaksanaan peninjau ada tim teknis, pengawas lapangan, konsultan supervisi dan penyedia yang akan melaksanakan pekerjaan.

“Pihak PDAM Way Tulang Bawang  juga menghadiri titik nol ini, alhamdullah pekerjaan akan segera dilaksanakan,” jelas  Abdul Latief kepada Warta9.com, Rabu (21/04/2021).

Lebih lanjut dia menguraikan, rencana jumlah sambungan rumah yang akan di pasang sebanyak 785 SR untuk 3 kampung tersebut.

“Kegiatan peningkatan SPAM jaringan perpipaan ini di danai DAK APBN 2021, nantinya jaringan perpipaan dan SR akan dikelola PDAM selaku BUMD pengelola air minum di Kabupaten ini,” terang dia. (W9-Wan)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.