Dua Wakil Direktur RSUD Abdul Moeloek Lampung Dilantik

Sekdaprov Lampung Fahrizal Darminto melantik dua Wakil Direktur RSUD Abdul Moeloek. (foto : ist)

Bandarlampung, Warta9.com – Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, diwakili Sekdaprov Fahrizal Darminto, melantik dan mengambil sumpah dua Wakil Direktur RSUD Abdul Moeloek Lampung, Kamis (9/2/2023).

Dua Wakil Direktur yang dilantik yaitu:
Wakil Direktur Umum dan Keuangan Dr. Edwin Rusli dan Wakil Direktur Pendidikan Pengembangan SDM dan Hukum Elitha Martharina Utari.

Edwin Rusli sebelumnya pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandarlampung. Sedangkan Elitha Martharina Utari, sebelumnya Wakil Direktur Umum dan Keuangan RSUD Abdul Moeloek.

Sekretaris Daerah Provinsi Lampung, Fahrizal Darminto, menjelaskan pelantikan Dr. Edwin Rusli merupakan salah satu upaya Pemerintah Provinsi Lampung untuk mengisi jabatan yang kosong di RSUD Abdul Moeloek.

“Jabatan Wakil Direktur di RSUD Abdul Moeloek ini sudah lama kosong. Jabatan ini syaratnya harus Dokter, kita sudah open biding ternyata tidak berhasil. Karena tidak boleh kosong dan ajukan kompetensi dan Pak Edwin Rusli dinyatakan memenuhi syarat,” kata Sekda.

Fahrizal berharap kepada para pejabat yang baru saja dilantik terutama sebagai petugas pelayanan publik harus segera menyesuaikan diri guna memberikan pelayanan yang baik dan tidak mengecewakan kepada masyarakat.

“RSUD Abdul Moeloek menjadi salah satu pusat pelayanan kesehatan rujukan di Lampung, maka harus memberikan pelayanan yang baik sehingga masyarakat yang mau berobat akan senang dan tidak kesulitan,” harap Sekdaprov.

Hadir saat pelantikan dua Wakil Direktur RSUD Abdul Moeloek antara lain, Kadiskes Lampung Dr. dr. Hj. Reihana, M.Kes, Direktur RSUD Abdul Moeloek dr. Lukman Pura, Sp.PD., K-GH, MHSM dan sejumlah pejabat rumah sakit daerah Lampung. (W9-jam)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.