Pekan Bahasa, Sains dan Wirausaha Teknokrat Jadi Sarana Juara Level Nasional

Bandarlampung, Warta9.com – Dekan Fakultas Sastra dan Ilmu Pendidikan (FSIP) Universitas Teknokrat Indonesia Akhyar Rido, Ph.D, menutup Pekan Bahasa Sains dan Kewirausahaan (PBSW), Kamis (27/12/2018).

Sementara itu, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Dr. H. Mahathir Muhammad, SE, MM, menyerahkan hadian dan piala kepada para pemenang lomba Pekan Bahasa Sains, dan Wirausaha 2018.

Menurut Akhyar Rido, kegiatan Pekan Bahasa Sains dan Kewirausahaan (PBSW) merupakan ajang kompetisi internal antar program studi (prodi) yang diselenggarakan oleh BEM Fakuktas Sastra dan Ilmu Pendidikan (FSIP) Universitas Teknokrat.

Pemenang berasal dari berbagai Prodi antara lain dari Sastra Inggris, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Matematika, Teknologi Informasi, dan Sistem Informasi.

Akhyar Rido, menyampaikan selamat kepada para pemenang. Rido juga berharap agar ajang ini menjadi pijakan awal mahasiswa mengasah minat dan bakat untuk menjadi sang juara di level nasional dan internasional. Ajang ini juga menjadi wahana bagi mahasiswa menerapkan old literacy dan new literacy yang dipelajari dalam rangka menghadapi revolusi industri 4.0.

Kegiatan yang bertemakan “Be an Extraordinary you” ini dibuka Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Dr. H. Mahathir Muhammad, SE, MM, dihadiri para Dekan, kaprodi beserta jajarannya.

Kegiatan yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Sastra dan Ilmu Pendidikan ini, diikuti oleh mahasiswa di Universitas Teknokrat Indonesia dengan maksud untuk mengembangkan bakat mahasiswa dalam bidang bahasa, ilmu pengetahuan dan wirausaha. Tahun ini, Kegiatan Pekan Bahasa Sains dan Wirausaha diikuti sebanyak 730 peserta yang terbagi dalam 19 cabang perlombaan terbagi dalam tiga bidang bahasa, sains, dan wirausaha.

Bidang pertama yaitu, bidang bahasa yang meliputi, tour guide presentation, speech, pidato bahasa indonesia, reading poetry, baca puisi, newscasting, translation, debate bahasa indonesia, debate bahasa inggris, story telling, dan scrabble. Di bidang sains Universitas Teknokrat Indonesia kali ini menyelenggarakan olimpiade sains, LCT matematika, ranking 1, dan microteaching. Sedangkan di bidang wirausaha mata lomba yang dipertandingkan adalah advertisement, startup business, business presentation, dan merchandise design. (W9-jam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.