Pemkab Sarolangun Kucurkan Anggaran Rp5 Milyar Program Padat Karya

Jambi, Warta9,com – Bupti Sarolangun, Jambi, H.Cek Endra dan Wakil Bupati H. Hillalatil Badri besama rombongan meninjauan langsung pelaksanaan program Padat Karya di dua tempat lokasi, yakni di Kelurahan Sukasari dan  Desa Lidung, Rabu (5/5/2020).

Peninjauan sebelumnya juga di lakukan di Kecamatan Mandiangin dan Kecamatan Bahtin VIII. Program padat karya ini di laksanakan secara serentak di seluruh Desa yang ada di setiap Kecamatan di Kabupten Sarolangun.

Program Padat Karya merupakan salah satu upaya Pemerintah dalam membantu perekonomian masyarakat ditengah wabah pandemi Covid 19 yang sangat berdampak bagi masyarakat.

Bupati Sarolangun H.Cek Endra mengatakan peninjuan kegiatan program padat Karya di Kecamatan Sarolangun ini, untuk mengarahkan langsung kegiatan pembersihan di setiap jalan dan Drainase yang ada di pinggir jalan ini.

“Jenis pekerjaannya masih sama, membersihkan Dranase dan  jalur jalan kelurahan menuju Desa Lidung,” katanya.

Untuk kegiatan ini, lanjutnya, melibatkan sekitar 40 tenaga kerja yang di ambil dari dua desa, mereka sudah di arahkan ke Kelurahan Sukasari dan Desa Lidung. Sedangkan untuk upah pekerja harian sebanyak Rp100 ribu Rupiah per satu orang,

“Untuk anggaran seluruh kegiatan ini sudah di siapkan sebesar Rp5 milyar, selain kegiatan pembersihan badan jalan di tempat lain juga di kerjakan pembuatan Drainase, Irigasi dan lain lain,” terang Bupati.

“Program Padat Karya ini sangat bermanfaat untuk kita semua, selain memberikan rasa nyaman untuk pengguna jalan, pembersihan saluran Drainase juga di lakukan perbaikan irigasi, di berapa tempat. Kebetulan di Kecamatan Batang Asai itu perbaikan irigasi dan saluran drainase,karena daerah nya persawahan,” ujar Cek Endra. (W9-dah)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.