Polisi Usut Bentrok Anak Punk dengan Sejumlah Pemuda di SPBU Sukarame Satu Orang Tewas

Bentrok sekelompok orang dan anak-anak punk terjadi di sekitar SPBU Way Dadi Bypass. (foto : ist)

Bandarlampung, Warta9.comBentrokan antara anak punk dan sejumlah pemuda di Kelurahan Way Dadi Sukarame tepatnya SPBU Jl. Soekarno-Hatta dekat lampu merah Jl. Urip Sumoharjo-Jl. Letkol Endro Suratmin, terjadi Rabu malam (30/6/2021), sekitar pukul 21.45 WIB.

Akibat bentrokan yang melibatkan sekitar 20 orang, satu orang tewas di lokasi kejadian. Anggota Satreskrim Polresta Bandarlampung telah mengamankan sejumlah orang. Sedangkan lokasi TKP tewasnya pemuda dekat SPBU tempat pembuangan sampah, sudah dipasang garis polisi.

Kasat Reskrim Polresta Bandarlampung Kompol Resky Maulana, saat dimintai keterangannya, Kamis (1/8/2021), menjelaskan, bentrokan dua kelompok telah menyebabkan satu orang tewas bernama Boby Adam (30), belakangan diketahui korban warga Perumnas Way Halim.

Anggota Polisi yang turun ke lokasi kejadian perkara (TKP) telah mengamankan sejumlah pemuda anggota punk dengan sejumlah barang bukti motor, besi, camera CCTV dan lain-lain. Polisi juga masih mengembangkan perkara ini dengan mengejar orang diduga terlibat bentrok.

Kompol Resky menjelaskan, berdasarkan ketwrangan sejumlah saksi, keributan dipicu oleh pengendara motor anak punk menyenggol mobil. Pemilik mobil tidak terima sehingga mendatangi anak punk yang sering mangkal di lokasi tersebut. Terjadilah bentrok sejumlah orang dengan anak punk, hingga menelan korban jiwa.

Lokasi terbunuhnya Boby Adam dipasang police line oleh polisi. (foto : ist)

Korban tewas Boby Adam ditemukan mengalami luka tusuk pada bagian tubuh dan luka memar bagian kepala. Diduga akibat hantaman benda keras seperti besi.

Satpam SPBU Toto menuturkan, keributan antara beberapa orang dengan anak-anak punk terjadi sekitar pukul 21.00 lebih. Peristiwannya cukup lama. Ia tidak tahu persis kejadiannya karena hanya di tempat. Yang pasti mereka kejar-kejaran hingga di lokasi SPBU. (W9-jm)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.