Universitas Teknokrat Salurkan Zakat ke Panti Asuhan dan Panti Jompo

Ketua Yayasan Pendidikan Teknokrat Dewi Sukmasari menyerahkan zakat ke pengurus panti Jompo. (foto : ist)

Bandarlampung, Warta9.com – Setiap Bulan Ramadhan, Universitas Teknokrat Indonesia PTS Terbaik ASEAN, menyalurkan zakat maal ke sejumlah Panti Asuhan dan Pondok Pesantren dan Panti Jompo di Lampung.

Melalui DKM Asmaul Yusuf Universitas Teknokrat Indonesia, dipimpin oleh Ketua Yayasan Pendidikan Teknokrat Hj. Dewi Sukmasari, SE, MSA, CA, Ak, bersama sejumlah dosen dan mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis keliling ke sejumlah Panti menyalurkan zakat.

Penyaluran zakat maal yang telah dimulai pada 13 April 2022, kata Dewi Sukmasari, akan berlangsung secara bertahap selama Bulan Suci Ramadhan.

Penyaluran zakat tahap awal telah dilakukan di Panti Asuhan Darul Alya, Panti Asuhan Ummi May, Panti Asuhan Busaina Lampung, Yayasan Rumah Yatim, Yayasan Rumah Yatim Kemala Puji, dan Panti Jompo Tresna Werdha.

Jenis barang yang disalurkan oleh Teknokrat antara lain, beras, mie instan, telur dan sembako lainnya. Selain itu juga ada bantuan berupa uang.

Dewi Sukmasari mengatakan, penyaluran zakat ini merupakan bentuk syukur Universitas Teknokrat Indonesia atas nikmat yang telah diberikan Allah SWT. Karena atas rahmat dan nikmat yang diberikan Universitas Teknokrat Indonesia semakin berkembang dan maju.

Dewi memohon doa kepada para pengurus panti dan anak-anak yatim piatu dan panti lansia, semoga Rektor Universitas Teknokrat Indonesia Dr. HM. Nasrullah Yusuf, SE, MBA., dan pembina Yayasan Pendidikan Teknokrat dan seluruh keluarga besar Universitas Teknokrat Indonesia selalu diberi kesehatan.

Sejumlah pimpinan dan pengurus panti asuhan seperti Panti Ummi May Ibu Ayu Nur Septiani, Panti asuhan Darul Alya Ramin, Panti Kemala Puji Ibu Asmaidah, mengaku sangat senang dan bersyukur menerima zakat dari Universitas Teknokrat Indonesia yang memang setiap tahun rutin dilakukan. Para pengurus panti berdoa semoga Universitas Teknokrat Indonesia semakin maju dimasa yang akan datang. (W9-jam)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.