Walikota Batu Pastikan Pelayanan Dispendukcapil Kembali Normal

Batu, Warta9.com – Walikota Batu, Dewanti Rumpoko meninjau langsung sistem pelayanan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispendukcapil), Selasa (16/6/2020).

Dewanti yang lebih akrab disapa Bude ini ingin memastikan pembatasan antrian dan tempat duduk serta penerapan protokol kesehatan dengan menggunakan pelindung muka khusus.

Meski dalam kondisi pandemi Covid-19, pelayanan terhadap masyarakat tetap prima, hal itu diungkapkan oleh Abida salah satu warga yang sedang mengurus kependudukan.

“Pelayanan Dispendukcapil cepat sekali, tidak sampai 30 menit” ungkapnya.

Kepala Dispendukcapil Drs Maulidiono mengungkapkan meningkatkan jumlah warga yang mengurus surat kependudukan terjadi disebabkan banyak lulusan sekolah menengah atas yang akan melanjutkan ke perguruan tinggi, mengingat Bulan Juli 2020 Menteri Pendidikan telah menetapkan sebagai tahun ajaran baru.

Walikota Batu menjelaskan bahwa kemarin memang sempat terjadi antrian panjang, karena banyaknya warga yang mengurus e-KTP baru.

“Saat ini jam pelayanan Dispendukcapil sudah normal kembali, bahkan kedepan hari Sabtu dan Minggu tetap ada pelayanan agar masyarakat punya waktu yang panjang untuk mengurus kependudukan,” jelas walikota. (W9-SO)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.