Pelaksanaan UTBK SBMPTN di Unila Dilakukan Dua Gelombang, Sempat Ada Pemadaman Listrik di FMIPA

Peserta Ujian Berbasis Komputer masuk SBMPTN di Unila. (foto : dok Unila)

Bandarlampung, Warta9.com – Hari ini, Selasa (17/5/2022), calon mahasiswa mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UTBK-SBMPTN).

Pada pelaksanaan UTBK SBMPTN di Universitas Lampung, menyiapkan 29 lokal di lima lokasi.

Humas SBMPTN Unila M Komarudin, menjelaskan, UTBK SBMPTN dibagi menjadi dua gelombang. Gelombang pertama ujian dilaksanakan pada 17-23 Mei 2022, gelombang kedua pada 28 Mei – 3 Juni 2022.

Sedangkan ujian dilaksanakan pada dua sesi, pertama dimulai pada pukul 07.15 – 10.30 WIB semua peserta harus masuk ke dalam ruangan dan sesi kedua pukul 13.00 – 16.00 WIB.

Komarudin menjelaskan, pelaksanaan ujian sesi pertama relatif aman dan hanya saja ada gangguan padamnya listrik di FMIPA di tengah pengerjaan ujian.

Tetapi karena Unila sudah siap dengan adanya alat UPS serta menggunakan laptop semua bisa tertangani, peserta tetap bisa melanjutkan mengerjakan soal. “Memang ada beberapa ruangan yang kosong, ada peserta yang tidak hadir. Tapi nanti ya kita rekap dulu setelah ujian selesai,” kata Komarudin.

Lebih lanjut Komarudin menjelaskan peminat peserta SBMPTN bidang saintek yakni Fakultas Kedokteran, Farmasi, Teknik Informatika. Soshum prodi Manajemen, Ilmu Komunikasi dan PGSD.

Sedangkan peminat Unila sebanyak 30.170 peserta dan yang mendaftar untuk tes ke Unila ada 15.972 orang dan yang akan diterima jalur SBMPTN di Unila tahun 2022 sebanyak 5.729 orang. (W9-jm)

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.