GASPOOL Lampung Bantu Korban Tsunami Lamsel Rp46, 857 Juta

Bandarlampung, Warta9.com – Kepedulian musibah tsunami yang melanda masyarakat Banten dan Lampung, mengundang simpati para pengojek online yang tergabung dalam GASPOOL Lampung.

Menurut Ketua Umum GASPOOL Lampung, Miftahul Huda, sampai dengan Sabtu 29 Desember 2018 atau selama 5 hari berhasil menggalang dana kemanusiaan sebesar Rp46.857.000. Dari penggalangan dana di jalan dan anggota GASPOOL Lampung sendiri yang dikumpulkan di Posko Peduli Bencana Tsunami Lampung Selatan bersama ACT Lamoung yang terletak di Jl. Dr. Harun. Selain itu, juga berhasil dikumpulkan ribuan potong pakaian layak pakai, puluhan selimut dan sarung serta pakaian bayi.

Dari jumlah dana yang terkumpul, lanjut Miftahul Huda yang akrab disapa Iiip, sebagian dibelikan paket logistik kebutuhan sehari-hari pengungsi sebesar Rp 23.047.500 berupa pakaian dalam pria/wanita, perlengkapan bayi, alas tidur pengungsi, perlengkapan bayi, dan kebutuhan harian seperti sabun dan lainnya. Sisa dana yang ada kemudian diserahkan kepada ACT Lampung untuk dapat dipergunakan menangani pengungsi dan dampak lainnya.

Pemberangkatan bantuan untuk pengungsi dilakukan pada hari ini, Sabtu 29 Desember 2018 dengan menggunakan 4 unit mobil pick up dan dikawal oleh puluhan perwakilan GASPOOL Lampung yang menggunakan kendaraan sepeda motor langsung ke lokasi Posko Pengungsi ACT di Desa Way Muli Kalianda. Pemberangkatan dimulai dari Posko Bencana sejak pagi hari dan langsung menuju titik pengungsi dipimpin langsung oleh Ketua Umum GASPOOL Lampung Miftahul Huda.

“Ini adalah wujud kepedulian kami mitra ojek online yang tergabung di GASPOOL Lampung terhadap bencana tsunami yang terjadi di Kalianda Lampung Selatan. Jumlah ini tak banyak, namun setidaknya diharapkan dapat meringankan beban hidup para pengungsi. Semoga ini menjadi pembelajaran buat semua anggota GASPOOL Lampung khususnya dan bagi masyarakat luas pada umumnya tentang pentingnya menjaga nilai-nilai kemanusiaan. GASPOOL Lampung akan berdiri di garda terdepan kegiatan kemanusiaan,” ujar Iip.

Selain aktif di penggalangan dana, sejak awal musibah tsunami GASPOOL Lampung sudah ikut mengambil peran dimulai dengan membantu evakuasi warga Teluk Betung dan pesisir lainnya. Lalu sejak hari pertama, puluhan anggota GASPOOL Lampung secara bergantian membantu di dapur umum di komplek kantor gubernur Lampung. Bahkan beberapa orang anggota Unit Reaksi Cepat (URC) GASPOOL Lamoung terjun langsung di lokasi bencana tersebar mulai di tim evakuasi bersama Sar Medis maupun menjadi sukarelawan di Posko-posko bencana mengatur ketersediaan stok bantuan. (W9-jam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.