Sepekan Oprasi Zebra, Kendaraan Roda Dua Mendominasi Pelanggaran

OKU, Warta9.com – Operasi Zebra Musi 2019 yang dilaksanakan oleh Satlantas Polres OKU selama sepekan, telah menindak 550 kendaraan yang melakukan pelanggaran lalulintas. Hal ini diungkapkan oleh Kasat Lantas Polres OKU AKP M Alka melalui Kanit Turjawali Aipda Andi Hzn, Kamis (31/10).

Pantauan dilapangan dalam operasi zebra musi 2019 hari ke 7 digelar di simpang tiga Ramayana Baturaja ini, terlihat pelanggar lalulintas masih didominasi oleh kendaraan roda dua. Rata-rata pengendaran ini tidak menggunakan helm saat berbocengan, tidak memasang kaca spion, serta tidak membawa kelengkapan surat-surat kendaraan seperti SIM dan STNK kendaraan.

“Kendaraan roda dua masih mendominasi, untuk kendaraan roda empat hanya ada beberapa saja yang melanggar dan kita tilang,” ungkap Andi.

Selain kendaraan masyarakat umum, kendaraan roda dua plat merah juga ikut terjaring dalam razia ini. Disinggung ada beberapa banyak kendaraan dinas plat merah yang di tilang Andi mengatakan hanya ada beberapa kendaran dinas yang dtilang.

“Ada beberapa, rata-rata pengendaranya ada yang tidak memiliki SIM ada juga yang SIMnya sudah habis masa berlakuknya, kalau untuk pajaknya ada juga yang masih proses,” ujarnya.

Andi menghimbau agar masyarakat tetap mentaati peraturan berlalulintas serta melengkapi kelengkapan kendaraannya. “Tetap patuhi peraturan berlalilintas, jadikan keselamatan dalam berkendara sebagai kebutuhan, jadilah Promoter keselamatan berlalulintas,” tukasnya. (W9-dody)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.