Wabup Lamtim Jadi Pembina Upacara HKN dan Bela Negara

Sukadana, Warta9.com – Wakil Bupati Lampung Timur, Zaiful Bikhari menjadi pembina pada upacara Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-54 dan Bela Negara di Lingkungan Pemerintah Kabupaten setempat, Senin (17/12/2018).

Zaiful mengajak seluruh masyarakat senantiasa belajar dari sejarah perjuangan bangsa.
“Setiap tanggal 19 Desember kita memperingati Hari Bela Negara yang dilaksanakan secara serentak di seluruh pelosok tanah air. Pada momentum Hari Bela Negara tahun ini, saya ingin mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Lampung Timur untuk senantiasa belajar dari sejarah perjuangan bangsa”, katanya.

Upacara yang berlangsung di Pelataran Halaman Kantor Pemerintah Kabupaten Lampung Timur tersebut Zaiful juga meminta kepada jajarannya agar senantiasa kritis terhadap upaya memecah belah bangsa.

“Oleh karenanya saya minta kepada seluruh masyarakat Kabupaten Lampung Timur, khususnya para generasi muda-generasi milenial, untuk senantiasa kritis terhadap upaya memecah belah bangsa, merendahkan martabat bangsa dan yang ingin merubah atau menggantikan Pancasila serta ingin memecah belah NKRI,” ucap dia.

Lebih lanjut, acara yang diikuti oleh Kapolres Lampung Timur, AKBP Taufan Dirgantoro, Dandim 0429/Lampung Timur, CH Prabowo, serta seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Lampung Timur mulai dari pejabat Eselon II, III, dan IV beserta seluruh staf ASN dan honorer itu, Zaiful mengajak semua pihak untuk memperkuat kerja sama demi terwujudnya lndonesia Sehat.

“Sebelum saya mengakhiri sambutan ini, perkenankan saya mengajak kita semua untuk menggelorakan peringatan Hari Kesehatan Nasional sebagai wahana sosialisasi pembangunan kesehatan dan edukasi kepada masyarakat. Saya mengajak semua pihak untuk memperkuat kerja sama, memperkuat sinergitas, dalam melakukan pembangunan kesehatan untuk mempercepat terwujudnya lndonesia Sehat,” terangnya.

Usai upacara, acara dilanjutkan dengan penyerahan beberapa penghargaan antara lain, penghargaan kepada relawan Palu dan Lombok, penghargaan puskesmas dengan capaian tercepat program imunisasi MR 95% kepada Puskesmas Sumber Rejo, Kecamatan Waway Karya, penghargaan juara festival lomba desa sehat kepada Puskesmas Rajabasa Lama, penghargaan puskesmas kreatif dan inovatif dalam penggerakan dan pemberdayaan masyarakat kepada Puskesmas Mataram Baru, penghargaan bidan teladan tingkat nasional /provinsi Lampung kepada Bidan Lasmi Handayani, dan penyerahan secara simbolis mobil PMI kepada PMI Kabupaten Lampung Timur. (W9-joko)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.