Bupati Lumajang Hadiri Bazar Hari Koperasi

Lumajang, Warta9.com – Bupati Lumajang, Thoriqul Haq, M.ML, bersama Wakil Bupati Ir. Indah Amperawati, M.Si, hadir dalam peringatan Hari Koperasi Nasional ke 72. Peringatan dipusatkan di Alun-alun Lumajang, Minggu (21/7/2019).

Peringatan Hari Koperasi itu, diisi dengan senam bersama dilanjutkan jalan sehat,  Kegiatan diikuti oleh 1500 peserta.

Peringatan Hari Koperasi itu, dimeriahkan  bazar UMKM dengan produk- produk unggulan Lumajang. Sekitar 75 stand produk unggulan turut ambil bagian dalam Hari Koperasi Nasional ke 72. Tema Peringatan Hari Koperasi 2019, adalah “Reformasi Total Koperasi Di Era Revolusi Industri 4.0.”

Saat mengunjungi stand bazar, Bupati sempat berkomunikasi dengan para pelaku UMKM. Bupati memberikan masukan untuk produk-produk agar packagingnya makin menarik, sehingga lebih diminati konsumen. “Ini sudah baik, ya perlu ada packaging lebih menarik agar yang beli juga banyak, ini cukup bagus,” katanya.

Cak Thoriq didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Lumajang, Musfarina Nurhayatin., sempat membeli beberapa produk unggulan UMKM.

Tak mau tertinggal, Wabup, nampak tertarik melihat salah satu stand batik yang ada. Wabup yang sering disapa Bunda Indah itu juga membeli beberapa produk olahan makanan yang tersaji dalam bazar tersebut.

Untuk diketahui Bupati dan Wakil Bupati Lumajang tengah gencar mempromosikan potensi Kabupaten Lumajang, selain tempat wisata, produk unggulan juga menjadi salah satu yang akan dipromosikan oleh Beliau berdua. (W9-Fendik)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.