Ribut antar Blok, 20 Warga Binaan Rutan Sukadana Dipindah ke Rutan Menggala

Lampung Timur, Warta9.com – Keributan antar Narapidana Blok A dan Blok B di lingkungan Rutan Kelas IIB Sukadana Lampung Timur, terjadi Rabu (2/9/2020), sekitar pukul 15.30 Wib.

Atas keributan yang terjadi, anggota piket rutan memberi informasi kepada Ops Kompi 2b Pelopor.

Dari infomasi tersebut Aiptu Riswan kemudian mengerakkan satu Tim Patroli Brimob dipimpin Bripka I Ketut Artawan menuju Lapas guna untuk mengamankan keribuatan antar narapidana di lingkungan Rutan Kelas IIB Sukadana.

Kronologi kejadian sendiri berawal pada pukul 15.30 Wib setelah Shalat Azhar secara berjamaah, pada saat petugas Lapas akan memasukkan kembali para Wlwarga binaan ke dalam kamar masing – masing, terjadi perselisihan antar warga binaan dikarenakan adanya dua warga binaan Ahmad Bin Paksi Mian dan Revi (warga Binaan Blok A atas Nomor 7) yang tidak menerima. Kemudian ditegur oleh warga binaan lain Abdul Tholib (warga Binaan Blok Atas nomor 5) menasehati agar mematuhi perintah Petugas Lapas. Karena tidak terima kemudian terjadilah keributan antar warga binaan yang berada di Blok A dengan Blok B.

Guna meredam keributan pada pukul 19.00 Wib, Ka Rutan Jumadi Amd. Ip, SH MH melaksanakan Rapat Internal terkait keributan tersebut.

Haasil akan memindahkan 20 warga binaan (Blok A dan Blok B) untuk dipindahkan ke Rutan kelas II B Menggala KabupatenTulang Bawang dengan pengawalan oleh satu regu Brimob dipimpin Bripka Welly Candra, Satu Regu Sat Sabhara serta anggota Sat Intelkam.

Situasi di lingukangan Rutan Kelas II B Sukadana dapat dikendalikan serta telah kembali seperti semula. (W9-ars)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.