Tipu-tipu Proyek, Keponakan Bupati Lampung Tengah Jadi Buronan Polisi

 

Iptu Rosali, Satreskrim Polres Kota Metro

Metro, Warta9.com – Kepolisian Republik Indonesia Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Kota Metro, sedang memburu Ferdian Ricardo, keponakan Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad.

Polres Kota Metro Polda Lampung telah menerbitkan status Daftar Pencarian Orang (DPO) terhadap Ferdian Ricardo. Tapi, hingga saat ini belum diketahui keberadaan tersangka.

Berdasarkan keterangan kepolisian, Ferdian Ricardo diduga terlibat kasus penipuan dengan modus menjanjikan proyek di Lampung Tengah kepada warga Metro berinisial H. Tersangka diduga berperan sebagai pengumpul sampai penyaluran setoran proyek fiktif tersebut. Sehingga total kerugian kontraktor yang telah menyerahkan uang ke tersangka sebesar Rp2 miliar.

“Untuk perkembangan sekarang ini, berkas kemarin sudah dilimpahkan ke kejaksaan (Kejari Metro). Itu untuk berkas tahap satunya ya,” ujar Kasat Reskrim Polres Metro, Iptu Rosali, Selasa (14/5/2024).

Iptu Rosali menambahkan, usai diterbitkan sebagai DPO, pihaknya belum dapat menetapkan tersangka lain sebelum keponakan Bupati Lampung Tengah itu ditangkap.

“Karena saudara Ferdian Ricardo ini belum kita amankan. Tersangka sudah kita cari dan DPO sudah kita terbitkan,” bebernya.

Hingga kini, pihaknya belum dapat memberikan keterangan lebih lanjut terkait dengan dugaan keterlibatan Bupati Lampung Tengah, Musa Ahmad.

“Sementara belum ada, namun tersangka yang DPO atas nama Ferdian Ricardo ini masih ada hubungan keluarga, untuk statusnya merupakan keponakan dari beliau (Musa Ahmad),” terangnya.

“Tapi sampai sekarang belum ada mengarah ke Bupati Lampung Tengah,” sambungnya.

Nantinya, lanjut Kasat, pihaknya akan tetap memanggil Bupati Musa Ahmad apabila keponakannya tersebut telah ditangkap. “Setelah nantinya kita lakukan penangkapan terhadap saudara Ferdi dan timbul keterangan dari saudara Ferdi, nantinya baru kita panggil saudara Bupati Lampung Tengah,” ungkap dia.

Iptu Rosali menjelaskan, pihaknya telah menetapkan dua orang tersangka termasuk keponakan Bupati Lampung Tengah, Musa Ahmad yang kini DPO. “Untuk saat ini status tersangkanya diduga 2 orang, semua sudah kita tetapkan sebagai tersangka. Yang sudah kita tahan satu atas nama Erwin Saputra dan tersangka Ferdian masih DPO,” terangnya.

Sebelumnya, tersangka lainnya bernama Erwin Saputra telah diamankan pihak Kepolisian Metro pada Selasa (30/4/2024) lalu.

ASN Sekretariat DPRD
Keponakan Bupati Lamteng yang main tipu-tipu proyek ternyata bukan orang biasa. Ferdi merupakan ASN di Sekretariat DPRD Provinsi Lampung.

Namun, saat ditelusuri di kantor Sekretaris DPRD Lampung, Ferdi DPO Polres Kota Metro ini sudah lama tidak ngantor. Rekan kerja Ferdi tidak tau kemana ia berada karena sudah lama tidak terlihat. (W9-ars)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.