Antisipasi Dampak Pandemi Covid-19, Polres Simulasi Pengamanan Kota

Kotabumi, Warta9.com – Ditengah pandemi Covid-19 atau virus corona, kemungkinan tingkat kriminalitas akan mengalami peningkatan. Untuk mengantispasi hal itu, pihak kepolisian terus lakukan upaya pencegahan, salah satunya dengan sistem pengamanan (Sispam) kota.

Guna lebih menainkronkan peran dalam Sispamkota, Polres Lampura menggelar simulasi dengan melibatkan satuan Brimob, TNI, Sat Pol PP, Kamis (9/4/2020). Kegitan simulasi disaksikan langsung Plt Bupati Budi Utomo.

Kapolres Lampung Utara, AKBP Bambang Yudho Martono menjelaskan, simulasi Sispamkota dilakukan untuk mengantisipasi jika Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) diberlakukan di kabupaten Lampung Utara, hal ini diperlukan, dikarenakan tidak menutup kemungkinan dampak dari PSBB akan berpengaruh besar terhadap masyarakat, dimana hal yang paling memungkinkan adalah dampak ekonomi.

“Kegiatan Sispamkota yang kita lakukan hari ini untuk mengantisipasi perkembangan situasi gangguan kamtibmas yang mungkin timbul diwilayah hukum Polres Lampung Utara saat diberlakukannya PSBB, jadi sejak dini harus kita diantisipasi,“ ujar AKBP Bambang Yudho.

Sementara itu Plt Budi Utomo mengapresiasi atas terlaksananya kegiatan Sispamkota dalam rangka mengatisipasi dampak wabah Covid 19.

“Sebelumnya saya sudah membicarakan dengan Forkopimda bahwa untuk berjaga-jaga manakala nanti Pembatasan Sosial Berskala Besar ini terjadi di seluruh wilayah Indonesia, maka tidak dimungkinkan hal-hal tidak dinginkan bisa terjadi,” ujar Budi Utomo. (Rozi/Avan/rls)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.