Kapendam IX/Udayana Gelar Sambung Rasa Bersama Insan Pers

Denpasar, Warta9.com – Untuk terus menumbuhkan sinergitas antara TNI dan Insan Pers yang bertugas di Bali, baik dari media cetak, online dan elektronik. Kapendam IX/Udayana menggelar acara bertajuk “Simakrama Kapendam IX/Udayana Bersama Media”. Kegiatan berlangsung di warung 63 Jalan Veteran Denpasar, Rabu (26/06).

Dalam sambutannya Kapendam IX/Udayana, Jonny Harianto yang dibacakan oleh Wakapendam Leo Handoko mengapresiasi acara ini. Dimana dengan menyambung rasa, serta sarana mempererat hubungan komunikasi sosial dalam rangka membangun kesamaan visi guna menciptakan situasi yang kondusif di wilayah Bali.

“Peran media sangat besar dengan turut membangun, menjaga dan menciptakan situasi yang kondusif demi terwujudnya stabilitas keamanan di Bali,” tegasnya.

Melalui pemberitaan yang berimbang, sehingga dapat menetralisir informasi yang negatif atau provokatif berkembang turut meredam situasi.

“Kita sadari bersama, begitu pentingnya peran media. Untuk itu saya mengajak rekan-rekan wartawan bersama-sama membangun komunikasi positif melalui pemberitaan yang dapat menciptakan kondisi  aman, nyaman, tentram dan damai ditengah-tengah masyarakat,” imbuhnya.

Melalui pemberitaan di media massa, wartawan merupakan pelaku utama yang diharapkan mampu memberikan informasi yang akurat dan berimbang, memberikan edukasi, pencerahan dan kontrol sosial yang membangun. Serta bisa dijadikan solusi terhadap berbagai permasalahan di masyarakat.

Harapan demi harapan ditegaskan Wakapendam diakhir sambutan yang dibacakannya.

“Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan petunjuk dan bimbingan-Nya kepada kita, sekalian dalam meningkatkan kebersamaan membangun komunikasi,” tandasnya. (W9-totok)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.