Operasi Zebra, Polisi Tindak Pengguna Kendaraan

Badung, Warta9.com – Operasi Zebra yang di gelar mulai 23 Oktober hingga 5 November 2019 oleh Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri secara serentak di seluruh indonesia. Kini di hari kedua Polres Badung menggelar razia di depan Terminal Mengwi, Jalan Raya Mengwi, Badung, Bali, Kamis (24/10).

Operasi dengan sandi “Zebra Agung 2019” bertujuan untuk memberikan kondisi lalu lintas yang aman, dan nyaman hingga akhir tahun mendatang.

Dalam kegiatan ini menindak pengguna kendaraan yang tidak memenuhi semua aturan, yang pastinya mengacu pada Undang-undang No. 22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ).

Kepala Bagian Operasional Polres Badung Kompol I Wayan Suana, SH mengatakan, Operasi Zebra Agung 2019 inidilakukan setiap tahun, dengan fokus sasaran penindakan yang berbeda-beda.

Tetapi tujuannya sama untuk menciptakan kondisi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas).

“Guna menciptakan kondisi aman dan nyaman terutama Laka Lantas di jalan hinggga akhir tahun, Polres Badung gencarkan Operasi Zebra Agung,” katanya di lapangan saat dikonfirmasi humas Polres Badung.

“Puluhan pengendara telah diberikan tindakan tilang selama dua hari ini,” jelas Kasat Lantas Polres Badung Iptu Debi Wiraharjadi.

“Sasaran utama pada operasi ini adalah administrasi kendaraan bermotor maupun pengemudi kendaraan bermotor seperti Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), Surat Tanda Kendaraan Bermotor (STNK), hingga Surat Izin Mengemudi (SIM), kelengkaan kendaraan, pengemudi yang menggunakan headset serta pelanggaran lain,” tambahnya. (W9-fendi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.