Siswa SMK Negeri 3 Metro Wakili Lampung LCC Nasional 4 Pilar MPR RI

Metro, Warta9.com – Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 3 Kota Metro, Mewakili Lampung akan mengikuti Lomba Cerdas Cermat (LCC) 4 pilar MPR RI tingkat Nasional pada 28 Oktober sampai 4 November 2019 mendatang di Jakarta.

Guru pembimbing LCC SMKN 3 Metro, Anwari di Ruang kepala Sekolah beberapa hari lalu menyampaikan, bahwa lomba cerdas cermat 4 pilar MPR RI ini dilaksanakan secara rutin oleh MPR setiap tahun sekali yang diikuti oleh 34 provinsi di Indonesia.

Sebelumya pada April 2019 ini di awali dengan lomba tingkat kabupaten/kota kemudian provinsi. SMKN 3 keluar sebaga pemenang di tingkat provinsi dan nanti akan mewakili provinsi ke tingkat nasional

Menurut Anwari, SMK Negeri 3 Metro sudah yang ketiga kalinya mewakili provinsi Lampung di tingkat nasional. Karena pada tahun ini SMK Negeri 3 Metro ini berhasil menjadi juara pertama di tingkat provinsi dan berhak untuk mewakili provinsi Lampung tingkat nasional.

Ada 10 siswa yang akan mengikuti LCC 4 Pilar MPR RI. Kesepuluh siswa tersebut adalah : Aprilia Dwi Lestari, Aditya wiraadmaja, Arbi Tio Suhendro, Germita Maharani, Erwin Dwi Pebiyanto, Depitra Aji Tama, Nabila Lupuliani, Elpiani, Heri Hermawan, dan Pitoh Ardiansya. Kesepuluh siswa-siswi tersebut akan berangkat pada 27 Oktober 2019.

Sementara itu, Kepala SMK Negeri 3 Metro Suindri menyampaikan selamat kepada kesepuluh siswa-siswi yang maju ke tingkat Nasional. Ia beserta dewan guru berdoa semoga nanti SMKN 3 Metro bisa mendapatkan juara 1 dan dapat mengharumkan nama Provinsi Lampung. “Saya berharap sebelum berangkat berjuang jangan lupa terus berlati dan berlatih serta berdoa, supaya diberi kemudahan dan sukses dalam berlomba,” ujar Suindri. (W9-jam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.