Warga Muslim Jembrana Gelar Festival Ngotek

Jembrana, Warta9.com – Kegiatan tahunan Festival Irama Musik Sahur (FIMS) atau yang akrab disebut ngotek, tetap menjadi daya tarik dan tradisi warga muslim di Kabupaten Jembrana. Biasanya musik ini dibawakan ketika membangunkan umat muslim yang hendak berpuasa di Bulan Ramadhan, untuk makan sahur.

Ngotek ini lebih sering dilakukan anak-anak dan terkadang juga digemari dari kalangan remaja. Alat-alat yang digunakan idak terlalu sulit dicari. Biasanya menggunakan kentongan, botol minuman mineral ukuran besar, jerigen bekas, dan alat-alat lainya, termasuk juga rebana.

Melihat cukup mentradisinya irama musik sahur di kalangan masyarakat, khususnya di Kampung Loloan, menjadi salah satu motivasi terselenggaranya lomba atau Festival Irama Musik Sahur yang dipusatkan di Kelurahan Loloan Barat, Kecamatan Negara, Sabtu malam (01/06/19).

Sebanyak 75 kelompok termasuk kategori anak-anak dan dewasa, berkompetisi membunyikan irama sahur, dengan antusias, sambil bershalawat. Proses festival tersebut dimulai dari perempatan Loloan Barat, lalu menuju Kelurahan Loloan Timur dan selanjutnya mengambil rute berbelok ke arah utara menuju Kota Negara.

Pawai festival ini melintasi areal kota, dan selanjutnya balik ke arah selatan, kembali ke arah Loloan Barat. Ribuan orang tampak memadati mulai dari start di depan panggung hingga di pinggiran jalan baik di Loloan Timur sampai di Kota Negara.

“Meskipun lelah berkeliling membawa properti musik yang cukup berat, namun mereka semangat dan berharap tahun depan harus tetap ada dan lebih ditingkatkan lagi” ujar ketua panitia, Nizam Hazmi.

“Beberapa hal yang dinilai dari festival ini di antaranya ahlak, nada atau irama, suara atau bunyi serta kerapian/keseragaman. Setiap kelompok dan alat yang digunakan harus yang tradisional, seperti beduk, rebana, kentongan, jerigen bekas, dan juga alat cengceng dan alat-alat lainnya, yang menimbulkan bunyi harmoni,” tutupnya. (W9-agus)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.