Warga Terjaring Oprasi Masker di Alun – Alun Kendal

Kendal, Warta9.com – Satuan Tugas Penegakkan Hukum Protokol Kesehatan (Satgas Gakkum Prokes) Kabupaten Kendal, menggelar operasi masker di seputaran Alun-alun Kendal. Operasi tersebut melibatkan 100 personel gabungan yang terdiri aparat TNI, Polri, Satpolkar dan Dishub Kendal, Senin (9/11/2020).

Kepala Satpolkar PP Kabupaten Kendal, Toni Ariwibowo mengatakan, kegiatan yang digelar malam itu dalam rangka menekankan penyebaran Covid-19 dan penerapan disiplin protokol kesehatan bagi masyarakat. Sasaran kegiatan adalah warga dan pedagang kaki lima yang ada di seputaran alun-alun Kendal.

“Operasi malam ini terjaring 40 pelanggar, termasuk ada dua anak di bawah umur. Para pelanggar kami kenakan sanksi administrasi berupa denda Rp 50 ribu. Sedangkan untuk anak di bawah umur kami kenakan sanksi membaca Pancasila dan menyanyikan lagu Indonesia Raya,” tandas Toni Ariwibowo, Kasatpol PP Kabupaten Kendal.

Diungkapkan oleh Toni, selama ini pihaknya telah melakukan giat operasi masker sebanyak 84 kali. Dari puluhan kali operasi, kata Toni bersyukur, karena tren pelanggaran cenderung mengalami penurunan. Artinya, tandas Toni, kedisiplinan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan, khususnya memakai masker, meningkat.

“Tren pelanggaran menurun dan kedisiplinan masyarakat meningkat. Sebenarnya kecenderungan warga itu bagus, mereka itu membawa, cuma cara penggunaannya terkadang salah,” ungkap Toni, seraya menambahkan, dari 84 giat operasi masker, denda administrasi yang terkumpul sebanyak Rp 89 juta.

Salah seorang pelanggar, Yuni (23) asal Gringsing, Kabupaten Batang, bersama teman-temanya hendak menuju Semarang, mengaku baru pertama kali terjaring operasi masker. Sebenarnya Yuni dan teman -temannya membawa masker, tapi tidak dipakai. Pasalnya, jika masker dipakai merasa gerah.

Selanjutnya Yuni didata dan diminta membuat pernyataan tidak mengulang kesalahannya. (Sandi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.